FacebookInstagramTwitterLinkedInYouTubeTikTok
Rangkaian Kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di Lampung

Rangkaian Kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di Lampung

6 Agustus 2019

PTBA Twitter Share PTBA Facebook Share
Rangkaian Kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di Lampung

PT Bukit Asam Tbk bersama dengan PT Brantas Abipraya (Persero) dan PT Kawasan Berikat Nusantara (Persero) menjalankan program BUMN Hadir Untuk Negeri yang dicanangkan oleh Kementerian BUMN di Provinsi Lampung. Melalui program BUMN Hadir Untuk Negeri, ketiga BUMN telah menyusun berbagai rangkaian kegiatan yang dapat diikuti oleh masyarakat di Provinsi Lampung.

Rangkaian kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di Lampung telah dimulai sejak Mei 2019 lalu. Pada Mei 2019, digelar Safari Ramadhan 1440 H yang merupakan kontribusi Bukit Asam bersama Brantas Abipraya bersama dengan Kawasan Berikat Nusantara. Melalui Safari Ramadhan, ketiga BUMN ini memberikan bantuan berupa santunan untuk 1.000 anak yatim; bantuan sarana ibadah, pesantren dan panti asuhan di 5 titik; pemberian 1.000 Al Quran di Lapangan Baruna Panjang; dan Pasar Murah untuk masyarakat yang digelar di Lapangan Baruna Panjang pada 14 Mei 2019 lalu.

Dalam rangkaian BUMN Hadir Untuk Negeri, ketiga BUMN ini juga turut serta berpartisipasi dalam kegiatan Mudik Bareng BUMN 2019. Melalui Mudik Bareng BUMN 2019, Bukit Asam memberangkatkan 2.620 pemudik dari Jakarta, Tanjung Enim, Lampung, Palembang, dan Merak menuju berbagai kota di Sumatera dan Jawa dengan moda transportasi bus, kereta, dan kapal. Kawasan Berikat Nusantara juga turut serta dalam Mudik Bareng BUMN 2019 dengan memberangkatkan 350 pemudik dari Jakarta menuju Yogyakarta, Solo dan Kuningan dengan moda transportasi bus. Pada Mudik Bareng BUMN 2019 ini, Brantas Abipraya memberangkatkan 800 pemudik dari Jakarta menuju berbagai kota di Jawa timur dengan menggunakan kapal dan bus.

Memasuki Agustus, berbagai kegiatan untuk Program BUMN Hadir Untuk Negeri kembali akan digelar untuk dapat diikuti oleh masyarakat. Salah satunya adalah Siswa Mengenal Nusantara. Ketiga BUMN bersama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Lampung berhasil menyaring 23 siswa SMA/SMK dan SLB yang terdiri dari 10 putra dan 13 putri untuk mengikuti kegiatan ini. Kedua puluh tiga siswa ini, disaring melalui berbagai tes yaitu tes akademik, psikotes, tes kebangsaan, tes wawancara dan medical check up.

Melalui Siswa Mengenal Nusantara (SMN), para siswa ini akan diajak untuk mengunjungi provinsi lain, yaitu Maluku Utara selama 9 hari termasuk perjalanan untuk mengenal budaya lain agar dapat memaknai Bhineka Tunggal Ika. Nantinya, Provinsi Lampung juga akan kedatangan tim SMN dari Maluku Utara yang akan mempelajari dan mengenal kebudayaan Lampung selama 10 hari.

Program BUMN Hadir Untuk Negeri juga akan menggelar berbagai kegiatan dalam rangka Kemerdekaan Republik Indonesia di Lampung. Dalam Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia akan digelar Upacara Bendera pada 17 Agustus 2019 yang akan diikuti oleh seluruh BUMN di Lampung, Organisasi Perangkat Daerah, peserta SMN, serta masyarakat di M Beach Lampung.

Dalam peringatan kemerdekaan ini, akan disampaikan pula berbagai bantuan untuk Pemenuhan Kebutuhan Dasar untuk masyarakat secara simbolis. Program Pemenuhan Kebutuhan Dasar antara lain Pasar Murah, bantuan Rumah Masyarakat, Sarana Air Bersih, serta bantuan Elektrifikasi dan MCK.

Melalui program Rumah Masyarakat akan disampaikan bantuan berupa renovasi untuk 10 rumah. Sedangkan melalui kegiatan Elektrifikasi dan MCK akan disampaikan bantuan listrik untuk 50 Rumah Tangga dan MCK untuk 50 pintu. Bantuan Rumah Masyarakat dan MCK ini merupakan kerjasama antara Bukit Asam, Kawasan Berikat Nusantara, dan Brantas Abipraya dengan Korem 043 Garuda Hitam.

Selain menyelenggarakan Upacara Kemerdekaan, juga akan digelar berbagai kegiatan yang dapat diikuti oleh masyarakat pada 18 Agustus 2019 seperti jalan sehat, berbagai perlombaan, dan pasar murah. Tak hanya itu, kegiatan menarik lainnya juga akan digelar untuk masyarakat yaitu Kuliner Gratis dan Pameran Mitra Binaan, Cek Kesehatan Gratis dan Donor Darah, serta Program Bersih Lingkungan. Kegiatan ini akan diselenggarakan di Lapangan Korpri Kalianda, Lampung Selatan.

Program BUMN Hadiri Untuk Negeri (BHUN) merupakan program tahunan yang rutin digelar oleh Kementerian BUMN bersama seluruh perusahaan BUMN di seluruh provinsi di Indonesia. Setiap tahunnya, perusahaan BUMN akan melaksanakan kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di berbagai provinsi yang telah ditentukan. Melalui BUMN Hadir Untuk Masyarakat, diharapkan kontribusi nyata dari seluruh BUMN dapat dirasakan langsung oleh masyarakat Indonesia.