FacebookInstagramTwitterLinkedInYouTubeTikTok
PTBA Gelar Seminar “From Zero To Hero” Bagi Pelajar SMP di Kecamatan Tanjung Agung

PTBA Gelar Seminar “From Zero To Hero” Bagi Pelajar SMP di Kecamatan Tanjung Agung

5 November 2015

PTBA Twitter Share PTBA Facebook Share
PTBA Gelar Seminar “From Zero To Hero” Bagi Pelajar SMP di Kecamatan Tanjung Agung

Remaja masa kini menghadapi berbagai macam permasalahan dan tekanan sosial yang lebih tinggi bila dibandingkan dengan para remaja di masa 10-20 tahun lalu. Kondisi lingkungan, sosial budaya dan pesatnya perkembangan teknologi menimbulkan berbagai macam dinamika dan permasalahan. Tidak sedikit dari permasalahan tersebut telah membuat para remaja untuk memilih berperilaku yang dianggap menyimpang dan sering menjadi remaja yang nakal atau melakukan kenakalan remaja.

Untuk membantu mengatasi persoalan tersebut,  PT Tambang Batubara Bukit Asam (Persero) Tbk atau PTBA mengadakan kegiatan seminar berupa motivasi bagi remaja yang diikuti oleh para pelajar SMP di Kecamatan Tanjung Agung. Acara ini diadakan di auditorium lantai IV Gedung Serba Guna (GSG), Kantor PTBA Tanjung Enim, Rabu (7/10). Kepedulian PTBA dalam memotivasi para pelajar tersebut mendapatkan apresiasi tinggi dari pihak sekolah dan para guru. Kegiatan seperti ini dinilai bagus dan bermanfaat bagi para remaja yang menjadi pesertanya.

Dalam kegiatan ini, Erni Ezni dari Safa Brothers Muara Enim hadir sebagai  seorang motivator muda di dalam acara yang bertemakan “From Zero To Hero” ini. Acara ini berlangsung sejak pagi hingga siang hari.  Para remaja diajak untuk menghindari pergaulan bebas yang akan berakibat buruk pada pendidikan, akhlak, dan kesehatan. Remaja perlu melakukan perubahan sejak dini dengan berbagai perbuatan untuk meningkatkan pengetahuan agama dan menjalani ibadah, meningkatkan kualitas diri dengan rajin belajar, dengan tak lupa mendoakan kedua orang tua.